Lompat ke isi utama

Berita

Pemilu 2024 Semakin Dekat, Bawaslu Batang Tekankan Jajaran Ad-Hoc Untuk Tetap Solid

Batang – Semakin dekatnya perhelatan pesta demokrasi, Bawaslu Batang menekankan untuk seluruh Panwaslucam se-Kabupaten Batang untuk tetap menjaga dan meningkatkan soliditas dalam kerja pengawasan. Hal ini disampaikan Kordiv. SDMO dan Diklat Bawaslu Batang Slamet Muarif, dalam Rapat Konsolidasi Kebijakan Bawaslu Batang dengan Panwaslucam Se-Kabupaten Batang di Limpung, (15/September/2023).   Menjaga komunikasi dan saling memahami satu sama lain dalam kelembagaan perlu dilakukan. Selain itu juga seluruh pengawas Ad-Hoc harus menjalin hubungan baik dengan stakeholder untuk memudahkan kerja-kerja pengawasan di setiap tahapan. “Pentingnya komunikasi yang baik dan jelas supaya tidak terjadi kesalahpahaman dengan berbagai pihak dalam menyikapi dinamika yang sedang terjadi.” Tekan Muarif.   Sebagai garda terdepan dalam menjaga proses demokrasi, Muarif menegaskan bahwa Bawaslu memiliki peran yang sangat vital dalam mengawal pelaksanaan pemilu yang jurdil. Oleh karena itu, konsolidasi internal seperti ini menjadi momen penting untuk berdiskusi, bertukar informasi, dan merumuskan strategi dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin timbul dalam proses pemilu 2024 mendatang, tambah muarif.   Rapat konsolidasi ini menghadirkan dua narasumber yaitu Anggota Bawaslu Kabupaten Batang Periode 2018-2023 Khikmatun dan Anggota KPU Kabupaten Batang Aris Setia Budi.   Khikmatun menyampaikan tentang urgensi dan tantangan pembinaan SDM, yaitu diantaranya terkait regulasi dengan asumsi dan opini public. Selain itu, Khikmatun juga menyampaikan tentang optimalisasi penguatan lembaga pengawasan Pemilu.   Sementara, Aris Setia Budi menjelaskan terkait peraturan dan tahapan pemilu yang saat ini sedang berjalan. Seluruh jajaran pengawas pemilu harus paham regulasi. Pengawasan harus berada selangkah di depan daripada yang diawasi. Ia juga menjabarkan kunci dalam menjalankan kinerja pengawasan yaitu “Koordinasi, komunikasi dan patuh regulasi.” Kata Aris.     Humas Bawaslu Batang
Tag
Berita