Lompat ke isi utama

Berita

Perkuat SDM Dengan Peningkatan Kapasitas, Dukung Kinerja Bawaslu

Kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Bawaslu Kabupaten Batang

Kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Bawaslu Kabupaten Batang

Batang – Keberhasilan sebuah lembaga dalam menjalankan tugas dan fungsinya bergantung pada pengelolaan kelembagaan dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Kelembagaan yang semakin kuat akan mampu mendorong kinerja Bawaslu. Ungkap Koordinator Divisi SDMO dan Diklat Bawaslu Batang, Slamet Muarif saat memimpin kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Bawaslu Kabupaten Batang. Rabu (6/Desember/2023) di aula Bawaslu Batang.

 

Diikuti oleh seluruh anggota dan jajaran Sekretariat Bawaslu Batang, kegiatan ini menghadirkan Anggota Bawaslu Kabupaten Batang Periode 2018 – 2023, Khadik Anwar.

 

Pak Anwar sapaan akrabnya menyampaikan kunci menjaga dan meningkatkan SDM yang berkualitas, diantaranya harmonisasi lembaga, membangun harmonisasi atau keselarasan dalam mengoptimalkan kinerja. Hindari konflik, jaga komunikasi, saling percaya, dan paham akan tugas, wewenang dan tanggungjawab masing-masing.

 

Pak Anwar juga menyampaikan bahwa di tahapan pemilu yang sudah mulai padat ini, masing-masing harus bisa memanage diri. “Karena banyaknya kesibukan pekerjaan, akan memicu rasa stress dan lelah, sehingga akhirnya timbul rasa tidak mood dan berdampak hasil pekerjaan tidak optimal. Untuk mensiasati itu semua, perlu adanya merefresh, menjaga fisik, mental, bekerja ikhlas dan dan berfikir bekerja bagian dari ibadah, akan membuat pekerjaan terasa ringan.” Tutur Pak Anwar.

 

Sementara Ketua Bawaslu Batang Mahbrur mengimbuhkan Visi dan Misi Bawaslu tidak akan tercapai jika tidak terdapat SDM yang mumpuni. “Kegiatan ini adalah sarana bagi kita semua jajaran pengawas untuk mengupgrade kemampuan, dan sebagai bahan pembelajaran” katanya.

 

Ketua berharap, dengan adanya program peningkatan kapasitas SDM tentu membawa dampak positif dalam bekerja, meraih prestasi dan kerja sama antar rekan kerja.

Humas Bawaslu Batang