Roadshow, Bawaslu Mengajar di SMA N 1 Wonotunggal
|
Batang – Bawaslu Mengajar kembali roadshow untuk mengajak para pemilih pemula untuk menjadi pengawas partisipatif dan menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani. SMA N 1 Wonotunggal adalah kunjungan Bawaslu Mengajar hari ini, Kamis (05/03).
"Program ini diselenggarakan Bawaslu Kabupaten Batang untuk mendorong mereka atau pemilih pemula agar melek politik dan bisa ikut berpartisipasi," kata Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Luthfi Dwi Yoga saat memberi materi dalam Bawaslu Mengajar.
Selain itu, lanjut Luthfi, Bawaslu Mengajar adalah sebagai salah satu upaya Bawaslu Kabupaten Batang dalam mengenalkan pemilu dan demokrasi kepada pelajar SMA sebagai pemilih pemula. "Salah satu Syarat utama negara demokrasi adalah adanya pemilu, karena pemilu merupakan perwujudan pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.” Ujarnya.
Sementara itu Kepala Sekolah SMA N 1 Wonotunggal Muh. Kuntoaji menyampaikan bahwa program Bawaslu Mengajar merupakan program dari Bawaslu yang sangat bagus dan patut didukung. Menurut dia, Pendidikan demokrasi sangat diperlukan khususnya untuk pemilih pemula. “Kami berharap, semoga anak-anak kami bisa belajar tentang politik dan demokrasi. Dengan adanya Bawaslu Mengajar ini sangat bermanfaat untuk kami, sehingga kami bisa ikut berdemokrasi dengan baik dan bisa ikut memajukan bangsa ini.”
Humas Bawaslu Kabupaten Batang